Selasa, 20 September 2016

Cara Download Video Youtube Dengan Mudah dan Cepat melalui Android

Hi readers, pada postingan kali ini author akan memberikan langkah-langkah megenai cara download Video youtube dengan mudah dan cepat dengan menggunakan smartphone.

Youtube merupakan media sosial yang digunakan untuk membagikan video serta digunakan juga untuk menonton video. Berbagai macam video dapat kalian temukan disana termasuk film. Nah, jika video tersebut menarik bisa jadi anda ingin mendownloadnya tapi mungkin anda masih belum tahu cara mendownloadnya. Maka dari itu, author akan memberikan trik tekait cara mendownload video youtube dengan mudah dan cepat melalui android.

Untuk mendownload video di youtube, yang anda perlukan adalah aplikasi untuk mendownload. Lalu, aplikasi apakah yang harus digunakan??

Banyak aplikasi yang digunakan untuk mendownload video youtube. Namun, author akan sarankan untuk menggunakan satu aplikasi saja.

Gunakan Vidmate untuk mendownload video youtube.


Silahkan download aplikasinya Di sini.

Ketika anda sudah mendownload dan menginstal aplikasinya. Maka lanjutkan ke tahapan berikutnya.
1. Buka aplikasi Vidmate dan akan muncul tampilan seperti ini.

Perlu sedikit penjelasan nih, vidmate adalah aplikasi untuk mendownload video jadi bukan hanya untuk video youtube saja yang bisa anda download disini! Ada banyak link situs yang memuat video dan bisa anda download pada aplikasi ini salah satunya adalah video instagram.

2. Karena sesuai judul artikel ini, jadi tekan ikon youtube pada tampilan gambar diatas kemudian cari video yang ingin didownload. Lihat tampilan gambar dibawah ini.

 Author akan mengambil satu contoh video seperti pada gambar.

3. Untuk mendownload video tersebut, klik ikon unduhan yang terdapat di sebelah kanan bawah layar. Sepertinya tak perlu di jelaskan karena kalian sudah tahu letak ikon unduhan tersebut.


4.Setelah di tekan, akan muncul tampilan seperti ini.

Nah, jika sudah seperti ini. Maka pilihlah format video yang ingin kalian unduh. Format yang kalian pilih mempengaruhi kapasitas serta kualitas video. Contoh, jika kalian memilih video dengan format WEBM maka kualitas video terjamin bagus sesuai kapasitasnya memorinya yang besar dibandingkan dengan format video yang lain.
(Baca juga:Aplikasi Pembuat Dokumen di Android)

Selain mendownload video, anda juga bisa mendownload audionya saja misalnya video yang kamu tonton adalah video klip lagu.

Itulah, trik atau cara mendownload video youtube dengan mudah dan cepat. Senang bisa membantu. Selamat Mencoba.😇
Read More

Jumat, 02 September 2016

Aplikasi Pembuat dokumen Di Android


          Sangatlah sulit bagi kita ketika tugas disekolah atau di kampus sedang menumpuk, tugas-tugas yang kita terima kebanyakan tugas yang berbasis internet dan berkaitan dengan dokumen-dokumen Ms.word, excel, dan power point serta file berbentuk Pdf.

    Apalagi yang kita miliki hanya smartphone saja dan belum miliki dana yang cukup hingga belum mampu untuk membeli laptop sebagai sarana untuk pembuatan dan pemenuhan tugas-tugas yang ada.

     Kurangnya fasilitas yang mendukung perkuliahan anda tidak menutupi motivasi anda untuk belajar, ingatlah selalu istilah banyak jalan menuju Roma, yap kalian bisa mencari alternatif lain dan salahsatunya adalah dengan membuat dokumen melalui Android. Jadi author akan memberi tips buat kalian tentang aplikasi pembuat Dokumen di android.Hal ini lebih baik dibandingkan dengan anda yang harus pergi ke warnet dan duduk berjam-jam disana untuk membuat tugas. Padahal anda sendiri bisa buat dirumah. Bijaklah dalam memanajemenkan kegiatan dan waktu anda dengan baik.

     Author tidak akan memberi banyak-banyak rekomendasi aplikasi,author akan memberikan satu aplikasi yang biasanya author gunakan juga.

     Dalam pembuatan Dokumen, Author sarankan gunakan aplikasi WPS Office.

     Dalam aplikasi ini, selain bisa membaca dokumen Ms.word, excel, power point, dan file berbentuk pdf. Anda juga bisa membuat ke-empat dokumen itu sendiri. Mudah bukan hanya dengan menggunakan satu aplikasi.

      Oh yah,,aplikasi wps ini, selain memudahkan tugas-tugas sekolah atau perkuliahan seperti makalah maupun tugas terkait, aplikasi ini juga dapat membantu kalian yang pekerjaannya berkaitan dengan pembuatan dokumen juga. Jika kalian yang berada di suatu tempat dimana pada tempat itu, tidak bisa menggunakan laptop so anda bisa menggunakan smartphone untuk membuat dokumen. Dengan adanya, Aplikasi ini akan mempermudah mengerjakan tugas atau pekerjaan kalian karena tak perlu lagi repot-repot jika kalian berada pada tempat yang tidak memungkinkan serta anda juga dapat mengefisienkan waktu anda.

    Download aplikasi WPS Office di App store. Anda bisa langsung mendownloadnya dengan mengklik link dibawah ini.

https://play.google.com/store/apps/details?id=cn.wps.moffice_eng

          Maka Anda akan terarahkan ke link app store untuk mengdownload.
Kemudian Untuk langkah-langkah membuat dokumen Ms.word, excel, power point, dan pdf dengan menggunakan aplikasi Wps Office. Silahkan baca disini "Cara Buat Dokumen Dengan Aplikasi Wps Office"

      Sekian, semoga artikel ini bisa bermanfaat bagi kalian.


Read More

Cara Buat Dokumen Dengan Aplikasi Wps Office

          Seperti postingan artikel sebelumnya, aplikasi pembuat Dokumen di Android sudah Author jelaskan pada artikel tersebut yang mana Author sarankan untuk menggunakan aplikasi Wps Office. Namun, dari artikel yang sudah di posting tersebut masih belum dijelaskan bagaimana langkah-langkah atau cara pembuatan dokumen itu. Dan tentu saja kalian mungkin belum mengerti bagaimana cara kerja dari aplikasi Wps office itu sendiri.   

PENTING: Informasi terbaru mengenai WPS Office pada postingam dengan judul 'Fitur-Fitur Terbaru WPS Office 2021'. Silahkan berkunjung!

         Sehingga Pada postingan kali ini akan diberikan ulasan tentang cara buat dokumen dengan aplikasi Wps Office.


          Wps office ini, selain berfungsi sebagai Aplikasi pembaca dokumen berupa ms. Word, excel, power point, catatan dan E-book. Aplikasi ini juga dapat digunakan untuk membaca atau membuka dokumen dengan ekstensi dokumen berupa doc/docx (untuk ms word), xls, xlsx, csv, dan et(untuk ms excel), pdf (e-book), pptx (untuk power point),dan txt untuk catatan atau memo. Aplikasi ini juga, bisa digunakan untuk mengedit dokumen yang sudah jadi atau yang sudah di download di internet.


          Untuk cara membuat dokumen, Langsung saja ulasannya.


  • Buka aplikasi Wps Office dan akan muncul tampilan seperti ini.




  • Untuk membuat dokumen baru, tekan tanda (+) seperti gambar pada poin pertama yang terdapat tanda panah. Setelah menekan tanda (+), maka akan muncul tampilan seperti berikut.



Kemudian, untuk membuat dokumen word tekan "Dokumen Baru", untuk power point tekan "Presentasi Baru", untuk membuat dokumen excel tekan "Lembar bentang Baru", dan untuk membuat catatan dengan ekstensi txt tekan "Memo Baru".


  • ketika anda mengklik salah satu dokumen yang mau dibuat maka akan terarahkan ke dokumen baru, Author akan ambil salah satu contoh dokumen yaitu ms word. Berikut tampilannya.


Tekan Lembar Kosong seperti yang diberi tanda panah hingga tampilannya seperti ini.

Untuk mengatur font, warna tulisan, paragraf dan lain-lainnya. Tekan Alat yang terdapat lingkaran merah.


  • Setelah mengaturnya, kamu langsung bisa menulis dokumen sesuai keinginan.

      Untuk menyimpannya, tekan ikon save seperti yang sudah saya lingkar pada gambar dibawah ini.

      Anda bisa menyimpannya pada memori internal atau memori telepon kemudian simpan dengan ekstensi doc atau docx. Author sarankan pilih format docx karena pada dasarnya dokumen berekstensi docx merupakan ekstensi baru. Ekstensi ini merupakan ekstensi pada ms word 2007 dan 2010 yang juga memiliki keunggulan dibandingkan dengan ekstensi doc pada ms word 2003 yaitu seperti, dapat menghemat sekitar 75% kapasitas penyimpanan,tidak mudah terkena virus, dan filenya tidak mudah rusak jika dibandingkan dengan file berekstensi doc.

KLIK DAN RILEKS PIKIRANMU SEJENAK.

(Baca juga:Cara download video facebook dengan Android)

  • Selesai sudah untuk ms word maka selanjutnya anda hanya perlu menyimpannya di memori internal kemudian bisa di pindahkan atau di salin ke memori eksternal maka file ini telah menjadi file ms word dengan ekstensi docx atau lainnya. Anda juga bisa membuat data ms word ke dalam bentuk pdf sehingga kamu dapatkan hasil file e-book.

  • Selain ms word, dokumen untuk excel maupun dokumen lainnya juga bisa anda buat seperti halnya cara yang sudah author jelaskan diatas yaitu buat dokumen baru dengan tekan (+) dan pilihlah dokumen mana yang akan anda buat. 

           Sekian dari Author semoga artikel ini dapat membantu kalian. Senang bisa membantu!
Read More